MAMUJU, INISULBAR.COM, – Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam juga meriahkan lingkungan Polda Sulbar. Di Masjid Jabal Rahmah, Kamis (15/1/26), Kapolda Sulbar Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta bersama pejabat utama, serta seluruh personel muslim dan muslimah mengikuti rangkaian kegiatan ibadah dengan khidmat.
Peringatan Isra Mikraj tahunan ini mengusung tema “Isra Mikraj Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam Memperkuat Iman dan Ketaqwaan Personel Polri untuk Menggerakkan Aksi Kemanusian dan Kepedulian Sosial”. Kegiatan diisi dengan rangkaian ibadah meliputi yasinan, lantunan Asmaul Husna, kajian hikmah Isra Mikraj dan ditutup doa bersama.
Dalam sambutannya, Kapolda menjelaskan bahwa peristiwa Isra Mikraj memiliki makna mendasar bagi umat Islam, karena melalui peristiwa tersebut ibadah pokok sholat langsung disampaikan Allah Subhanahu wa Ta’ala kepada Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.
“Sholat adalah ibadah istimewa yang disampaikan tanpa perantara, berbeda dengan puasa, zakat dan haji yang disampaikan melalui Malaikat Jibril,” tutur Kapolda.
Menurutnya, sholat sebagai tiang agama yang menjadi kunci utama dalam ibadah. “Sehebat apapun amalan kita, jika tidak didukung dengan sholat yang benar, maka amalan lainnya akan kurang sempurna. Sholat adalah kunci pembuka berkah dari setiap amalan baik,” jelas Kapolda.
Kapolda menambahkan bahwa salah satu manfaat sholat adalah menghindarkan diri dari sifat sombong, tercermin dari gerakan sujud yang menandakan ketaatan dan penghormatan kepada Sang Pencipta. Selain itu, sholat juga mengajarkan disiplin dan rasa tanggung jawab yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan pelaksanaan tugas sebagai aparatur kepolisian.
“Jaga sholat dengan baik Insya Allah, Allah akan menjaga kita dalam kebaikan. Kebajikan harus diimbangi dengan keimanan yang tercermin dari pelaksanaan sholat,” tegasnya.
Kapolda juga mengingatkan bahwa setiap tindakan personel polisi akan menjadi tanggung jawab di sisi Allah. “Mari kita benahi hati dan perbuatan dengan memperbaiki kualitas sholat kita. Sebagai bentuk penghambaan kepada pencipta, jika sholat kita benar dan khusyuk, Insya Allah setiap hajat yang baik akan terkabulkan,” tutup Kapolda.
Humas Polda Sulbar

