Pemdes Tapandullu Salurkan BLT dan Gaji Kader Tahap Pertama, Januari hingga Juni 2025 Gunakan Dana Talangan Sementara

oleh
oleh

MAMUJU, INISULBAR.COM,- Pemerintah Desa (Pemdes) Tapandullu  menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) sekaligus membayarkan insentif para Kader Posyandu, Kader KB, Kader Perpustakaan, Kader Desa Digital, Bidan desa, Dukun terlatih dan KPM serta gaji perangkat desa menggunakan dana talangan sementara.

Hal itu dilakukan pasca Dana Desa (DD) Desa Tapandullu sebanyak Rp 388.426.000 juta hilang di curi orang tak dikenal pada, Senin 16 juni 2025 belum lama ini.

Peristiwa pencurian itu terjadi saat Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) Tapandullu, Jumardin bersama Bendahara Desa nya, Muh. Said usai mengambil uang di Bank BPD SulSelbar.

Penjabat (Pj) Kepala Desa Tapandullu, Jumardin, S.IP mengatakan, sebagai bentuk tanggungjawab pihaknya melakukan upaya koordinasi ke tingkat atasan dan mendapatkan petunjuk dari Bupati Mamuju, akhirnya penyaluran BLT dan pembayaran insentif para kader serta gaji para perangkat di desanya bisa dilaksanakan.

“Ini hasil koordinasi ke tingkat atasan dalam hal ini ibu Bupati Mamuju, inspektorat, tehnis hukum tentunya secara administrasi, begitu juga dengan PMD dengan pak camat yang hadir dan di sampaikan bahwa silahkan menyalurkan BLT dengan gaji memakai dana talangan sementara,” kata Pj Kades Tapandullu, Jumardin Via WhatsApp, Minggu (20/7/2025) malam.

“Jadi yang bisa kami sampaikan bahwa penyaluran BLT maupun insentif ini adalah bahagian dari tanggungjawab kita untuk kemudian masyarakat secepatnya mendapatkan manfaat BLT maupun insentif itu sendiri,” tambahnya.

Pada kesempatan itu juga kades tapandullu berharap dukungan dan support dari masyarakat desa tapandullu semoga pelaku pencurian dana tersebut secepatnya bisa di dapatkan oleh pihak kepolisian

“Tentunya saya berharap dukungan dan support dari semua masyarakat, khususnya masyarakat desa tapandullu, dan secepatnya mendapatkan informasi tentang regulasi atau aturan apa saja yang akan kita lakukan dalam menindaklanjuti persoalan ini terkait hilangnya dana tersebut,” ungkap Jumardin.

Dalam pelaksanaan penyaluran BLT dan Pembayaran insentif serta gaji perangkat desa tapandullu tersebut dihadiri oleh beberapa pihak, termasuk dari PMD, Camat Simboro, tenaga ahli, pendamping desa tingkat kabupaten, pendamping lokal kecamatan pendamping desa.

Kegiatan yang berlangsung di aula kantor Desa Tapandullu pada Jum’at (18/7/2025) dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Tapandullu, Ketua BPD Desa tapandullu beserta anggota BPD dan seluruh aparat pemerintah Desa Tapandullu.

Seperti diketahui penyaluran BLT-Dana Desa, dan insentif para kader serta gaji para perangkat Desa Tapandullu tahap pertama ini selama 6 bulan mulai dari bulan Januari, Februari, Maret, April, Mei dan Juni untuk program kegiatan 2025. (*)