Direktur RSUD Sulbar Imbau Warga Waspada Peningkatan Kasus DBD di Sulawesi Barat

oleh
oleh

Mamuju, Inisulbar.com,- Dalam beberapa bulan terakhir, ada peningkatan signifikan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di 6 Kabupaten Provinsi Sulawesi Barat pada awal tahun.

Menanggapi situasi tersebut, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Sulawesi Barat, dr. Marintani Erna Dochri menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit ini.

“Perlunya kesadaran masyarakat untuk mencegah penyakit ini, seperti membersihkan genangan air, menggunakan kelambu saat tidur, dan menghindari tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk,” kata dr Erna saat di temui usai melaksanakan Halal BI Halal, Rabu (17/4/2024).

Dia juga menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mengenali dan melaporkan gejala DBD secara dini kepada fasilitas kesehatan setempat.

“Dengan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan peningkatan kasus DBD di Provinsi Sulawesi Barat dapat ditekan dan situasi kesehatan dapat terkontrol kembali,” tutup Direktur RSUD Sulbar, dr Marintani Erna Dochri.

Surat Edaran Gubernur Nomor 5 Tahun 2024 Tanggal 12 Maret 2024 juga telah diterbitkan kepada Bupati se-Provinsi Sulawesi Barat tentang kesiapsiagaan menghadapi peningkatan kasus DBD.

Diketahui, jumlah kasus DBD di Provinsi Sulawesi Barat pada bulan Januari mencapai 262 kasus, di Februari 224 kasus, dan di Maret 2024 sebanyak 157 kasus. (Adv)